PPDB Tahap 1 dan 2 di SMAN 1 Sumber Berjalan Lancar

    PPDB Tahap 1 dan 2 di SMAN 1 Sumber Berjalan Lancar

    KAB. CIREBON - Pasca pengumuman Penerimaam Peserta Didik Baru (PPDB) di Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Sumber tahap 1 dan 2 berjalan lancar dan saat ini tengah dilakukan verifikasi data calon peserta didik yang sudah di input.

    Menurut Kepala Sekolah, Kasanudin Johari, S.Pd, melalui Panitia PPDB bahwa PPDB Tahap 1 di SMAN 1 Sumber telah dilaksanakan yang melalui jalur afirmasi (KETM, KIP), Perpindahan tugas orang tua/wali, dan jalur prestasi (rapor dan kejuaraan). Selasa kemarin (12/7).

    Proses pendaftaran tahap 2 menurut Panitia PPDB, "Pendaftaran melalui Sekolah SMP/MTs asal, tidak ada pendaftaran yang dilakukan di SMA, karena Panitia hanya sifatnya penerima data dan memvalidasi saja, maksudnya berkas-berkas yang hasil upload tersebut diyakinkan bahwa data tersebut asli, " jelasnya.

    "Pihak panitia PPDB tidak bisa mendaftarkan calon peserta didik. Karena, untuk pendaftaran sendiri harus ada username dan pasword untuk membuka sistem PPDB, dan username dan pasword tersebut diberikan kepada peserta didik dari pihak sekolah SMP, " ungkapnya.

    "kita sendiri tidak bisa mengubah data, karena yang bisa mengubah itu pihak sekolah SMP dan peserta didik itu sendiri, " imbuhnya.

    "Kepala sekolah sendiri sudah berpesan harus hati-hati dalam penerimaan PPDB ini dan jangan meminta pungutan apapun, " pungkasnya. (Bekti)

    kabupaten cirebon sman 1 sumber jawa barat
    Agus Subekti

    Agus Subekti

    Artikel Sebelumnya

    FJC Bagikan Nasi Bungkus Gratis, Warga:...

    Artikel Berikutnya

    Koramil 1706/Bantarujeg Bersama Muspika...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"

    Ikuti Kami