LMP Marcab Kab. Cirebon Gelar Donor Darah dan Santuni Anak Yatim

    LMP Marcab Kab. Cirebon Gelar Donor Darah dan Santuni Anak Yatim

    KABUPATEN CIREBON - Pengurus dan anggota Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Laskar Merah Putih (LMP) Markas Cabang Kabupaten Cirebon melakukan kegiatan sosial donor darah serta menyantuni anak yatim.

    Kegiatan yang dilaksanakan pada Minggu (20 Maret 2022), berlangsung di markas LMP Kabupaten Cirebon di Jalan Raya Cirebon - Kuningan, Palinggihan, Desa Wanayasa, Kecamatan Beber. 

    Ketua LMP Markas Cabang Kabupaten Cirebon, W. Rangga Saputra atau akrab disapa R. Wira mengatakan, donor darah diikuti pengurus dan anggota markas cabang (marcab), markas anak cabang serta masyarakat umum.

    Acara dihadiri pula Camat Beber, Moch. Cholikus Surur, S.IP., dan sejumlah elemen masyarakat. Kegiatan ini juga digelar bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) setempat.

    "Alhamdulliah pengurus dan anggota LMP Markas Cabang Kabupaten Cirebon bersama rekan-rekan di tingkat kecamatan, rutin melakukan donor darah. Kegiatan sosial ini untuk membantu sesama yang membutuhkan darah, " ujar R. Wira.

    Donor darah dan santunan kepada anak yatim piatu diadakan dalam rangka Hari Kebahagiaan Sedunia yang diperingati setiap 22 Maret.

    "Untuk santunan kepada anak yatim piatu, kami juga sering melakukannya. Selama satu tahun terakhir ini, setidaknya sudah lebih dari 300 anak yatim piatu yang kita santuni. Semoga kegiatan sosial ini memberi keberkahan untuk kita semua, " lanjuta dia.

    R. Wira mengemukakan, LMP Kabupaten Cirebon tetap berkomitmen untuk ikut membantu warga yang membutuhkan uluran tangan dan berperan dalam pembangunan di Kabupaten Cirebon. (Subekti)

    Kabupaten Cirebon Jabar
    Agus Subekti

    Agus Subekti

    Artikel Sebelumnya

    Sat Reskrim Polres Cirebon Kota Berikan...

    Artikel Berikutnya

    Kapolresta Cirebon Beri Penghargaan kepada...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Giat Binrohtal Guna Mempertebal Rasa Keimanan dan Ketakwaan  Anggota Polsek Beber Kepada Allah SWT

    Ikuti Kami